Menu
mediakoran.com

Peringati Hari Gerakan Satu Juta Pohon Sedunia, Jemaat Muslim Ahmadiyah Tanam Pohon Serentak

  • Share

MeKo|| Bogor

Jemaat Muslim Ahmadiyah Indonesia (JAI) kembali menggelar kegiatan penanaman pohon secara serentak di berbagai wilayah Indonesia dalam rangka memperingati Hari Gerakan Satu Juta Pohon Sedunia, Sabtu, 10 Januari 2026.

Salah satu titik utama kegiatan berlangsung di Desa Cibetung Putat Nutug, Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor.

Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari Program Penanaman 100.000 Pohon yang telah dimulai sejak 19 Oktober 2025 dan dilaksanakan secara bertahap.

Program tersebut menjadi bagian dari komitmen Jemaat Muslim Ahmadiyah Indonesia dalam mendukung pelestarian lingkungan hidup, mitigasi perubahan iklim, serta pembangunan berkelanjutan.

Mengusung tema “Hijaukan Bumi, Selamatkan Masa Depan”, gerakan ini menegaskan pentingnya peran pohon dalam menjaga keseimbangan ekosistem, menyerap karbon, serta menyediakan oksigen bagi kehidupan. Selain sebagai aksi nyata, kegiatan ini juga menjadi sarana edukasi publik untuk menumbuhkan kesadaran bahwa merawat lingkungan merupakan tanggung jawab bersama.

Amir Nasional Jemaat Muslim Ahmadiyah Indonesia menegaskan bahwa kepedulian terhadap lingkungan merupakan bagian dari nilai keimanan dan pengabdian sosial.

“Menanam pohon bukan hanya aktivitas ekologis, tetapi juga tanggung jawab moral dan spiritual. Pohon adalah simbol kehidupan, harapan, dan keberlanjutan. Apa yang kita tanam hari ini adalah warisan bagi generasi masa depan,” ujar Amir Nasional Jemaat Muslim Ahmadiyah Indonesia.

Ketua Yayasan Alas Nasional, Wawan Rustiwan, mengapresiasi konsistensi Jemaat Muslim Ahmadiyah Indonesia dalam menjalankan program lingkungan secara berkelanjutan.

“Gerakan penanaman pohon yang dilakukan Jemaat Ahmadiyah ini patut diapresiasi karena tidak bersifat seremonial semata. Program ini memiliki kesinambungan dan dampak jangka panjang bagi kelestarian lingkungan. Kolaborasi seperti ini sangat dibutuhkan dalam menghadapi perubahan iklim,” kata Wawan Rustiwan kepada wartawan.

Sementara itu, Sekretaris Kharijiah Pengurus Besar Jemaat Ahmadiyah Indonesia (PB JAI), Jenderal Purnawirawan Muhammad Sunarto, menegaskan bahwa gerakan penanaman pohon merupakan bentuk kepedulian kemanusiaan yang melampaui batas keyakinan.

“Menjaga alam adalah tanggung jawab kita bersama. Melalui gerakan ini, Jemaat Ahmadiyah ingin menunjukkan bahwa komunitas agama dapat berperan aktif dan konkret dalam menjawab persoalan lingkungan serta membangun kesadaran kolektif demi masa depan bumi,” ujar Muhammad Sunarto.

Kegiatan penanaman pohon ini melibatkan seluruh anggota jemaat, termasuk kaum muda, perempuan, dan keluarga, sebagai wujud semangat gotong royong dan kepedulian sosial. Pohon yang ditanam terdiri dari pohon pelindung dan tanaman produktif, disesuaikan dengan kondisi geografis dan kebutuhan lingkungan setempat.

Melalui momentum Hari Gerakan Satu Juta Pohon Sedunia ini, Jemaat Muslim Ahmadiyah Indonesia berharap dapat terus berkontribusi positif bagi bangsa, memperkuat kesadaran publik terhadap isu lingkungan, serta menanamkan nilai keberlanjutan sebagai bagian dari tanggung jawab kolektif dalam menjaga bumi.

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *