Pengembangan Potensi Wisata dan Pelayanan Menjadi Prioritas Kades Cipelang Kiki Sukiwan

Kabupaten Bogor – Mediakoran.com

Pasca dilantik dan sertijab pada Jumat, (09/02/2021) oleh Bupati Bogor Ade Yasin, Kepala Desa Cipelang Kecamatan Cijeruk Kabupaten Bogor terpilih, Kiki Sukiwan langsung bergerak cepat untuk melaksanakan program dan visi misinya.

“Untuk saat ini, prioritas penggunaan anggaran masih untuk penanganan dampak pandemi Covid-19, sesuai dengan arahan dan kebijakan dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah, karena itu untuk program pembangunan tetap akan dilaksanakan, hanya waktu akan menyesuaikan, “ujar Kiki.

Prioritas Desa Cipelang adalah optimalisasi potensi bidang pariwisata, karena di wilayah desa cukup banyak wisata alam dan agrowisata yang potensial dikembangkan untukpemberdayaan ekonomi masyarakat.

“Kami terus melakukan kajian untuk pengembangan wisata ini, dari kajian wisata itu ada potensi-potensi desa yang sangat mungkin untuk dijadikan suatu program unggulan,” jelasnya.

Selain pengembangan kawasan wisata, pelayanan kepada masyarakat juga tetap akan ditingkatkan, dengan cara meningkatkan kualitas para staf desa sehingga masyarakat akan lebih mudah mendapatkan akses pelayanan.

Untuk RPJMDes atau Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa, Kiki menyatakan sudah selesai disusun dan akan semaksimal mungkin untuk segera direalisasikan.

“Pembangunan di desa Cipelang tidak akan tebang pilih berdasar kelompok atau golongan tertentu, pembangunan yang kami jalankan untuk semua warga desa,” tegas Kiki.

“Terakhir, karena saat ini masih dalam kondisi pandemi, saya tetap menghimbau kepada masyarakat Desa Cipelang untuk selalu disiplin menerapkan prokes sesuai arahan pemerintah,”pungkasnya.(Yus /Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *